Agar Terhindar Dari Penipuan, Ini Ciri Website Yang Aman Untuk Kalian Akses

Dengan teknologi yang semakin canggih, jenis penipuan yang dapat menimpa kalian juga semakin beragam. Kalian bahkan dapat menjadi korban penipuan melalui sebuah website jika kalian tidak berhati – hati. Ada banyak jenis penipuan yang dapat menimpa kalian melalui media atau platform online.

Akan tetapi salah satu yang paling sering terjadi adalah mereka mendapatkan data pribadi kalian yang kemudian digunakan untuk melakukan aktivitas ilegal. Tentu saja hal – hal ini akan sangat merugikan bagi kalian yang menjadi korban penipuan tersebut. Oleh sebab itu penting bagi kalian untuk mengetahui apakah halaman website yang kalian kunjungi itu aman atau tidak.

Nah, untuk membantu kalian di bawah ini kami akan memberikan beberapa tips – tips yang dapat kalian gunakan untuk mengenali halaman website yang aman. Dengan begitu kalian dapat berhati – hati saat sedang berselancar didunia maya. Kalian penasaran? Kalau begitu ikuti dan simak ulasan kami di bawah ini hingga tuntas.

Perhatikan Penggunaan URL Website

Pic. AT Language

Ada banyak sekali penipu yang menggunakan halaman website yang menggunakan penulisan URL yang salah. Halaman website yang aman selalu menggunakan nama domain dengan ejaan yang benar. Akan tetapi kalian akan sering menemukan sebuah halaman website yang memiliki nama yang hampir sama dengan halaman website yang sudah ternama.

Anggap saja halaman website yang ingin kalian kunjungi adalah gojek.com akan tetapi halaman website yang kalian masuki malah gajek.com. Jika kalian mengunjungi halaman website seperti ini maka kalian harus berhati – hati karena mungkin bisa saja merupakan halaman website untuk mengelabui kalian.

Tidak hanya pengejaannya saja akan tetapi penggunaan ekstensi juga sangat berpengaruh. Biasanya halaman website resmi yang aman untuk kalian kunjungi menggunakan ekstensi domain seperti .com .id atau .co.id. Sedangkan halaman website yang tidak aman untuk kalian kunjungi biasanya menggunakan ekstensi domain yang kurang dikenal. Anggap saja seperti .Qq .tk atau .tl walaupun tidak semuanya lho ya.

Halaman Website Sudah Menggunakan SSL

Pic. ShoutMeLoud

Jika kalian masuk ke halaman yang sudah menggunakan SSL atau Secure Socket Layer maka kalian dapat berselancar dengan tenang. Hal ini dikarenakan SSL merupakan sertifikasi keamanan yang mengindikasikan jika pertukaran data yang terjadi akan aman. Karena sudah melalui proses enkripsi sehingga proses transfer data akan sangat sulit untuk dimanipulasi apalagi dicuri.

Untuk mengetahui apakah sebuah halaman website sudah menggunakan SSL atau Secure Socket Layer ini sendiri cukup mudah. Kalian cukup melihat pojok kiri atas Address Browser Bar apakah memiliki logo gembok atau tidak. Jika sudah ada maka halaman website yang kalian kunjungi sudah memiliki atau menggunakan SSL dan begitu sebaliknya.

Mengecek Keamanan Halaman Website Yang Akan Kalian Kunjungi

Pic. Impact Branding & Design

Tahukah kalian jika kalian dapat mengecek keamanan halaman website yang akan kalian kunjungi? Caranya sendiri cukup mudah kok, karena Google menyediakan sebuah Tools yang dapat kalian gunakan. Tools yang dimaksud adalah Google Transparency Report yang berfungsi untuk mencari celah pada sebuah halaman website berdasarkan standar yang dimiliki oleh Google.

Caranya juga cukup mudah kalian tinggal membuka Google Transparency Tools ini dan masukan halaman website yang ingin kalian cek keamanan. Setelah itu biasanya akan ada dua keterangan yang muncul. Yaitu “No Unsafe Content Found” yang artinya kalian dapat melakukan apapun yang kalian inginkan dengan tenang.

Berikutnya adalah “Some Pages on This Site are Unsafe” yang mana menandakan halaman website ini mungkin memuat beberapa konten yang cukup berbahaya. Seperti misalnya untuk mengarahkan pengunjungnya memberikan informasi pribadi atau bahkan mengandung Malware.

Kesimpulan

Platform digital seperti halaman website memang sangat berguna terutama bagi kalian yang ingin mencari berbagai macam informasi. Akan tetapi tentu saja kalian harus berhati – hati saat berselancar karena selain memberikan kalian manfaat ada beberapa hal yang mengintai kalian. Oleh sebab itu selalu berhati – hati saat sedang berselancar memang sangat disarankan sehingga kalian akan mendapatkan apa yang kalian inginkan dengan aman.

Nah, itulah beberapa ciri – ciri yang dapat kalian gunakan untuk mengetahui apakah halaman website yang kalian kunjungi apakah aman atau tidak.